The Red Sol Resort Bangunan Merah Menawan yang Punya Fasad Bak Labirin

House under construction
Ulfa
14 May 2025

Sebuah karya arsitektur yang nyentrik namun indah memukau dirilis oleh Ricardo Bofill Taller de Arquitectura (RBTA). Berada di Dhermi, kota pesisir Albania yang menghadap Laut Ionia, mahakarya ini bernama The Red Sol Resort. 

Hadir dengan fasad merah menyala dan struktur bangunan yang berliku bak labirin, The Red Sol Resort sukses menjadi bangunan yang paling mencolok di sekitar. Resort ini juga menjelma sebagai mahakarya modern yang menyatu dengan lanskap berbatu di sekitarnya. 

Foto: Instagram.com/@architectsanddesign 

Desain The Red Sol Resort dibuat dengan memadukan gaya estetika kontemporer dengan karakter khas desa-desa Mediterania kuno. Bentuk bangungan The Red Sol Resort dibuat mengikuti kontur alami perbukitan , sehingga menciptakan kesan bertingkat dengan volume yang bervariasi. 

Foto: Instagram.com/@architectsanddesign 

Setiap bangunan yang ada dalam komplek ini termasuk paviliun hotel, apartemen dan villa dirancang dalam pola persegi dengan ketinggian yang berbeda sehingga dapat menciptakan pengalaman ruang yang dinamis. Jembatan, tangga dan lorong-lorong yang saling bersilangan dalam bangunan ini juga menambah atmosfer benteng misterius yang mengingatkan dengan karya surealis, MC Escher. 

Foto: Instagram.com/@architectsanddesign 

Dalam membangun The Red Sol Resort, RBTA fokus mengedepankan keseimbangan antara privasi dan keterbukaan. Pada bangunan ini, teras-teras dibuat tersembunyi, terdapat kolam renang outdoor serta tanaman hijau yang ditempatkan di seluruh sudut kompleks untuk  spot bersantai. 

Foto: Instagram.com/@architectsanddesign 

Dari setiap sudut, panorama laut biru yang membentang luas dan perbukitan hijau di kejauhan menciptakan pemandangan kontras yang memukau dengan dominasi warna merah dari bangunan. Mengadopsi pendekatan minimalis yang mengutamakan bentuk geometris bersih.

Foto: Instagram.com/@architectsanddesign 

The Red Sol Resort merefleksikan estetika arsitektur digital yang populer di era metaverse. Sentuhan modern ini mengingatkan pada karya digital artist seperti Joe Mortell dan Six N. Five, yang menggabungkan furnitur modern, ubin retro, dan material ultra-halus dalam desain mereka. Dengan perpaduan unik antara arsitektur futuristik dan lanskap alam yang dramatis, The Red Sol Resort dapat menjadi pilihan untuk pengalaman menginap yang spektakuler.

Banner
Tema MAJALAH Terlaris Sepanjang Masa
Rasakan perubahannya!

Berita Baru

Tetap Update

Bang Mat

Membangun ekosistem property yang terintegrasi

INFO KONTAK

  • Telephone: +6281110128883
  • Email: marketing@bangmat.id
  • Alamat: Gd. Istana Pasar Baru lt. 1.20, Jl. Pintu Air Raya No.58, Ps. Baru, Kecamatan Sawah Besar, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10710

© 2025 BANG MAT | All rights reserved